Info Burinyay
Kab. BandungKegiatan Pemerintahan

Rembug Bedas dan Bunga Desa: Inovasi Pemkab Bandung untuk Meningkatkan Pelayanan Masyarakat

Pelaksanaan Rembug Bedas ke-110 di Desa Sukawening Kecamatan Ciwidey Kabupaten Bandung, Jumat (29/3/2024)

Ciwidey, Info Burinyay – Sejak dilantik pada 26 April 2021, Bupati Bandung Dr. HM. Dadang Supriatna terus menunjukkan komitmennya dalam membangun Kabupaten Bandung yang lebih baik. Salah satu wujudnya adalah melalui program inovatif Rembug Bedas (Riungan Sareng Masyarakat Kabupaten Bandung Bedas) dan Bunga Desa (Bupati Ngamumule Desa).

Hingga hari ini, Rembug Bedas telah dilaksanakan di 110 desa dan Bunga Desa telah 25 kali diadakan. Pada Jumat (29/3), Rembug Bedas ke-110 bertempat di Desa Sukawening, Kecamatan Ciwidey.

Tujuan utama Rembug Bedas adalah untuk mempererat tali silaturahmi, membangun partisipasi, menggali aspirasi, dan mencari solusi bersama dalam rangka meningkatkan pembangunan ekonomi masyarakat Kabupaten Bandung.

Kegiatan ini membawa banyak manfaat bagi masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Bandung. Masyarakat dapat menyampaikan aspirasi dan kebutuhannya secara langsung kepada Bupati, sedangkan Pemerintah Kabupaten Bandung mendapatkan masukan berharga untuk meningkatkan pembangunan dan ekonomi masyarakat.

Masyarakat antusias dalam Rembug Bedas dan banyak yang mengapresiasi 13 program prioritas Bupati Bandung. Program-program ini, seperti perbaikan jalan rusak, penerangan jalan umum, dan pembangunan prasarana, telah dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat.

Kepala DPMD Kabupaten Bandung H. Tata Irawan Sobandi mengatakan, Rembug Bedas memberikan gambaran langsung tentang respon masyarakat terhadap program-program Pemkab Bandung. Antusiasme tinggi menunjukkan bahwa program-program tersebut tepat sasaran dan bermanfaat bagi masyarakat.

Beberapa program yang banyak dibahas dalam Rembug Bedas antara lain insentif guru ngaji, pinjaman dana bergulir tanpa bunga dan tanpa jaminan, kartu tani Sibedas, dan program Besti (Beasiswa Ti Bupati) untuk membantu warga yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.

Rembug Bedas dan Bunga Desa merupakan bukti nyata kedekatan dan kepedulian Bupati Bandung kepada masyarakatnya. Melalui program-program inovatif ini, diharapkan pembangunan dan ekonomi masyarakat Kabupaten Bandung dapat terus meningkat.

Baca Juga
Warga Desa Parungserab Apresiasi 13 Program Prioritas Bupati Bandung, Minta Dilanjutkan

Sumber : Humas Pemkab / Diskominfo Kabupaten Bandung

Related posts

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.