Cikancung, Info Burinyay – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-383 Kabupaten Bandung dan Hari Kartini ke-145, Camat Cikancung, H. Sudrajat, S.Pd., MM menggelar serangkaian kegiatan yang meriah di Alun-alun RTH Cikancung. Acara yang berlangsung meriah ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, Forkopimcam, dan para tamu undangan lainnya.
Rangkaian kegiatan diawali dengan Upacara Bendera Peringatan Hari Jadi ke-383 Kabupaten Bandung dan Hari Kartini ke-145. Dilanjutkan dengan Musofahah bersama seluruh elemen masyarakat dan Forkopimcam, Gebyar Senam Bedas, dan penampilan 4 Gelar Budaya yaitu Sisingaan, Pencak Silat, Dodombaan, Jaipongan, dan Reak.
Antusiasme masyarakat terlihat jelas dengan keramaian yang memadati Alun-alun RTH Cikancung. Berbagai lomba juga diadakan untuk memeriahkan acara, seperti lomba nasi tumpeng dan pameran kuliner. Tak ketinggalan, para pelaku UMKM di Cikancung juga berkesempatan untuk memamerkan produk mereka di bazar UMKM.

Sebagai puncak acara, di malam harinya digelar Pagelaran Wayang Golek Pujaran Giri Harja 2 yang memukau para penonton. Pertunjukan wayang golek ini menjadi penutup yang sempurna bagi rangkaian kegiatan Hari Jadi ke-383 Kabupaten Bandung dan Hari Kartini ke-145 di Kecamatan Cikancung.
Camat Cikancung, H. Sudrajat, S.Pd., MM menyampaikan rasa syukur atas kelancaran dan kondusifitas acara.
“Alhamdulillah, semua kegiatan berjalan lancar, aman, dan kondusif. Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan acara ini,” tuturnya.
Acara ini diharapkan dapat meningkatkan rasa cinta tanah air dan semangat nasionalisme di kalangan masyarakat Cikancung. Selain itu, acara ini juga menjadi wadah untuk mempromosikan budaya dan potensi daerah Cikancung kepada masyarakat luas.
