Info Burinyay
Kab. Bandung

Kunjungi Curug Tilu Cipelah, Sahrul Dukung Pengembangan Pariwisata dan Infrastruktur

Wakil Bupati Bandung, H. Sahrul Gunawan, SE., M.Ag., bersama komunitas motor dan off-road melakukan kunjungan wisata ke Curug Tilu di wilayah Cipelah, Rancabali, Kamis (09/05/2024).

Rancabali, Info BurinyayWakil Bupati Bandung, H. Sahrul Gunawan, SE., M.Ag., bersama komunitas motor dan off-road melakukan kunjungan wisata ke Curug Tilu di wilayah Cipelah, Rancabali, Kamis (09/05/2024).

Kunjungan ini selain sebagai momen refreshing, juga untuk meninjau potensi wisata dan berdialog dengan masyarakat setempat.

Dalam kunjungannya, H. Sahrul Gunawan berkesempatan untuk berbincang dengan warga sekitar, kadus, dan aparatur desa. Dari dialog tersebut, beliau mendapatkan beberapa masukan dan harapan dari masyarakat terkait pengembangan wisata di Curug Tilu dan sekitarnya.

Wakil Bupati Bandung, H. Sahrul Gunawan, SE., M.Ag., saat bersama warga Cipelah, Rancabali, Kamis (09/05/2024).

Selain itu, mereka juga menyampaikan keluh kesah terkait infrastruktur jalan akses masuk ke Curug Tilu yang masih belum memadai.

Menanggapi aspirasi masyarakat, H. Sahrul Gunawan menyatakan komitmennya untuk membantu pengembangan wisata di Cipelah. Beliau akan berkoordinasi dengan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (DISPARBUD) untuk membahas dukungan infrastruktur dan promosi wisata di Curug Tilu dan sekitarnya.

Selain itu, silaturahim dengan warga Sahrul juga meminta doa dari semua pihak terhadap agenda pencalonanya sebagai Bupati yang diusung oleh Partai Golkar.

Kunjungan Wakil Bupati Bandung ke Curug Tilu ini diharapkan dapat menjadi momentum untuk mendorong pengembangan wisata di Cipelah.

Baca Juga
Apresiasi Mengalir untuk Peresmian RSUD Bedas Bojongsoang: Wujud Kepedulian Bupati Bandung untuk Kesehatan Masyarakat

Dengan dukungan pemerintah dan partisipasi masyarakat, diharapkan Curug Tilu dan spot-spot wisata lainnya di Cipelah dapat semakin dikenal dan dikunjungi wisatawan, sehingga dapat meningkatkan ekonomi lokal dan kesejahteraan masyarakat.

Related posts

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.