Info Burinyay
Olah Raga

Turnamen Pencak Silat Bandung 2024: Ajang Bergengsi Melahirkan Bibit Unggul

Turnamen Pencak Silat Bandung 2024, berlangsung hingga 10 Agustus 2024 di Gor KONI, Jl. Jakarta No. 18, Kota Bandung, Selasa 06 Agustus 2024

Bandung, Info Burinyay – Turnamen Pencak Silat Bandung 2024 resmi dibuka hari ini dan akan berlangsung hingga 10 Agustus 2024 di Gor KONI, Jl. Jakarta No. 18, Kota Bandung. Sebanyak 2.013 peserta akan bertanding dalam berbagai kategori seperti Tanding, TGR, Ajang Prestasi, dan Pemula.

Acara pembukaan dihadiri oleh Drs. H. Eddy Marwoto, M.Si. (Kepala Dinas Pemuda & Olahraga Kota Bandung), Dr. Nuryadi, M.Pd. (Ketua Umum KONI Kota Bandung), H. Phinera Wijaya, SE. (Ketua Umum IPSI Jawa Barat), dan Cece Muharam (Ketua Umum IPSI Kota Bandung).

Drs. H. Eddy Marwoto, M.Si. menyatakan bahwa antusiasme masyarakat terhadap Pencak Silat sangat tinggi. “Ini menandakan bahwa Pencak Silat masih digemari oleh warga Kota Bandung bahkan di Jawa Barat. Semoga ini berdampak pada hasil prestasi, baik di Porda maupun Porprov 2026, serta persiapan regenerasi atlet potensial di masa depan,” ujar Eddy.

Lebih lanjut, Eddy menambahkan, “Saya merasa bangga dan terharu. Pencak Silat adalah hasil budaya kita yang harus dilestarikan. Oleh karena itu, kejuaraan ini menjadi titik awal perkembangan Pencak Silat di Kota Bandung, Jawa Barat, dan kota-kota lainnya.”

Ketua Umum IPSI Jawa Barat, H. Phinera Wijaya, SE., mengungkapkan kebanggaannya terhadap perkembangan atlet-atlet yang berlatih sejak awal tahun. “Atlet-atlet kita hebat dan para pelatih luar biasa. Oleh sebab itu, saya sangat optimis dengan harapan seluruh masyarakat Jawa Barat,” kata Phinera.

Cece Muharam, Ketua Umum IPSI Kota Bandung, menegaskan pentingnya event ini untuk memperkenalkan Bandung sebagai kota yang ramah dan penuh potensi. “Selain wisata kuliner, olahraga di Bandung juga bisa dinikmati. Kami ingin mencari bibit-bibit baru yang berprestasi di level lebih tinggi,” ujar Cece.

Turnamen ini melibatkan peserta dari berbagai usia, mulai dari SD, usia dini, pra-remaja, remaja, hingga dewasa. “Event ini menjadi tolak ukur pembinaan IPSI di Jawa Barat,” tambah Cece.

Ketua Pelaksana Kegiatan, Andra R. Malela, mengatakan bahwa acara pembukaan berjalan lancar, disertai doa bersama untuk kelancaran tim Pencak Silat Jawa Barat di PON Aceh. “Doa ini semoga diridhoi Allah SWT,” harap Andra.

Dukungan Penuh dari Sponsor

Ade Mubarok, SE., M.Kom., MM., Wakil Rektor Bidang Akademik ARS University, menyatakan dukungannya terhadap IPSI Kota Bandung dan Jawa Barat yang akan mengikuti PON. “Kami mendukung pencapaian target agar anak-anak Jawa Barat menjadi lebih maju sesuai slogan Jabar Juara,” ujar Ade.

Kiki Hou, Direktur Bisnis Regional Mills, menambahkan bahwa acara berjalan sangat baik. “Kami berharap atlet Jawa Barat bisa menjadi representatif yang baik di PON dan event internasional. Karena itu, Mills akan memberikan dukungan penuh,” kata Kiki.

Ketua Yayasan Lembaga Pendidikan Yudistira, Hendra Juhari, juga menyampaikan rasa syukurnya atas kelancaran acara tanpa insiden apapun.

Dengan diselenggarakannya Turnamen Pencak Silat Bandung 2024, diharapkan lahir bibit-bibit baru atlet Pencak Silat yang dapat membawa nama baik Kota Bandung dan Jawa Barat di kancah nasional maupun internasional. Karena itu, event ini menjadi langkah awal yang penting untuk menjadikan Jawa Barat sebagai barometer Pencak Silat di Indonesia. (adi)

Related posts

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.