Info Burinyay
Peristiwa

Erwan dan Sahrul Kunjungi PT Sipatex, Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kabupaten Bandung

Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Erwan Setiawan, S.E., bersama Calon Bupati Bandung, H. Sahrul Gunawan, S.E., M.Ag., saat mengunjungi ke PT Sipatex di Desa Padamulya, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, pada Selasa (1/10/2024)

Majalaya, Info Burinyay – Calon Wakil Gubernur Jawa Barat, H. Erwan Setiawan, S.E., bersama Calon Bupati Bandung, H. Sahrul Gunawan, S.E., M.Ag., melaksanakan kunjungan ke PT Sipatex di Desa Padamulya, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, pada Selasa (1/10). Kunjungan ini merupakan bagian dari silaturahmi serta upaya mendorong pertumbuhan industri tekstil di wilayah tersebut.

Dalam kesempatan ini, H. Erwan Setiawan, S.E. menyampaikan rasa syukurnya atas kesempatan untuk bertemu langsung dengan jajaran direksi PT Sipatex serta melihat lebih dekat proses produksi di perusahaan tersebut.

“Alhamdulillah, hari ini saya dapat bersilaturahmi dengan jajaran direksi PT Sipatex. Saya juga menyaksikan langsung proses produksi dari benang menjadi kain, pencelupan, hingga pengepakan untuk ekspor,” ungkapnya.

Lebih lanjut, H. Erwan juga menyoroti kontribusi PT Sipatex dalam menyerap tenaga kerja dari masyarakat sekitar. Menurutnya, dengan 1.500 karyawan, perusahaan ini telah membantu mengurangi angka pengangguran di Kabupaten Bandung, khususnya di Kecamatan Majalaya.

“Alhamdulillah, di sini karyawan mayoritas merupakan warga lokal. Saya berharap ke depan PT Sipatex dapat terus berkembang dan menyerap lebih banyak tenaga kerja, sehingga manfaat ekonominya bisa dirasakan lebih luas oleh masyarakat,” tambahnya.

Sebelumnya, di hari yang sama, H. Erwan bersama H. Sahrul Gunawan juga melakukan kunjungan ke gudang kerudung milik Hj. Nenden Nugraha di Komplek Bhayangkara, Desa Cileunyi Kulon, Kecamatan Cileunyi. Kunjungan ini merupakan bagian dari agenda silaturahmi mereka dengan para pelaku usaha lokal di Kabupaten Bandung.

Baca Juga
Puluhan Anggota PWI Se-Bandung Raya Desak Pusat Gelar KLB

Sementara itu, Calon Bupati Bandung, H. Sahrul Gunawan, S.E., M.Ag., dalam sambutannya menegaskan pentingnya peran PT Sipatex sebagai salah satu aset strategis Kabupaten Bandung. Ia mengungkapkan bahwa perusahaan ini memiliki kontribusi signifikan terhadap perekonomian lokal dan diharapkan dapat terus berperan dalam meningkatkan iklim investasi di masa mendatang.

“PT Sipatex merupakan salah satu aset penting di Kabupaten Bandung. Kami berharap ke depan iklim investasi dapat terus ditingkatkan, terutama dengan adanya pembangunan infrastruktur, seperti proyek Cigatas, yang diharapkan dapat mempercepat distribusi barang. Terima kasih kepada PT Sipatex atas kontribusinya bagi kesejahteraan warga Kabupaten Bandung, khususnya di Majalaya,” tutur Sahrul.

Selain itu, ia juga menyinggung rencana pemerintah daerah untuk menghidupkan kembali industri tekstil di Majalaya. Menurutnya, industri tekstil yang dulu berjaya di kawasan tersebut perlu dibangkitkan kembali melalui sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha.

“Insyaallah, ke depan kita akan berkolaborasi untuk menghidupkan kembali industri tekstil di Majalaya,” tambahnya.

Direktur Utama PT Sipatex, Hery Lugiantoro, menyambut baik kunjungan H. Erwan Setiawan dan H. Sahrul Gunawan. Ia berharap melalui silaturahmi dan kerja sama dengan pemerintah daerah, industri tekstil di Jawa Barat dapat terus berkembang dan memberikan dampak positif bagi perekonomian.

“Kami berharap kerja sama ini dapat semakin memperkuat industri tekstil, khususnya di Jawa Barat. Kami optimis bahwa dengan dukungan dari calon wakil gubernur dan calon bupati, industri tekstil akan terus maju dan berkontribusi bagi pertumbuhan ekonomi di masa mendatang,” ujar Hery.

Kunjungan ini menjadi momentum penting bagi kedua calon dalam memperkuat komitmen mereka untuk mendorong kemajuan sektor industri di Kabupaten Bandung dan Jawa Barat pada umumnya. Dengan sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha, diharapkan pertumbuhan ekonomi daerah dapat terus meningkat, terutama di tengah tantangan global yang semakin kompleks.

Kegiatan ini juga menunjukkan kepedulian pasangan calon terhadap pelaku usaha lokal, serta pentingnya dukungan pemerintah dalam menciptakan iklim usaha yang kondusif. Pertemuan ini diharapkan membawa dampak positif bagi pengembangan industri tekstil di Majalaya dan sekitarnya, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Related posts

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.