Info Burinyay
Kegiatan OrganisasiPemerintahan

Bupati Bandung Apresiasi Peran Kader PKK dalam Halal Bihalal 1446 H, Tekankan Penguatan Program “Jabar Nyaah Ka Indung”

Bupati Bandung Dr. H.M. Dadang Supriatna, S.Ip., M.Si, saat menyampaikan pidato sambutanya pada acara Halal Bihalal 1446 H dan Pengajian Rutin TP PKK Kab.Bandung Berlangsung di Dome Bale Rame Soreang Kabupaten Bandung Pada Kamis, 10 April 2025.

Soreang, Info Burinyay — Suasana penuh kehangatan menyertai ribuan kader PKK Kabupaten Bandung yang berkumpul di Dome Bale Rame Soreang. Pada Kamis pagi ini, mereka mengikuti Halal Bihalal 1446 Hijriah sekaligus Pengajian Rutin TP PKK Kabupaten Bandung.

Bupati Bandung, Dr. H. M. Dadang Supriatna, S.Ip., M.Si., menyampaikan rasa syukurnya. Beliau bersyukur atas kesempatan yang diberikan Allah SWT sehingga kegiatan ini dapat berlangsung lancar.

“Dengan penuh syukur, kita masih diberi kesempatan oleh Allah SWT untuk berkumpul dan bersilaturahmi dalam kegiatan Halal Bihalal ini,” ujar Bupati Dadang Supriatna membuka sambutannya.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bandung. Ia berharap seluruh amal ibadah Ramadan 1446 Hijriah diterima oleh Allah SWT. Beliau juga berdoa agar masyarakat selalu sehat dan berumur panjang, sehingga dapat kembali menjalankan ibadah Ramadan pada tahun mendatang, 1447 Hijriah.

“Saya bersama Wakil Bupati menyampaikan permohonan maaf. Semoga ibadah puasa kita diterima, dan kita bisa bertemu kembali dengan Ramadan tahun depan,” ungkapnya penuh harap.

Bupati Dadang Supriatna juga memberikan apresiasi tinggi kepada kader PKK Kabupaten Bandung. Ia menyoroti dedikasi luar biasa para kader, baik yang baru bergabung maupun yang sudah mengabdi selama puluhan tahun.

“Saya perhatikan tadi, ada kader PKK yang sudah lebih dari 30 bahkan 40 tahun mengabdi. Nanti, tolong acungkan tangan, siapa saja yang sudah 40 tahun menjadi kader PKK,” katanya dengan bangga.

Sebagai bentuk dukungan, Bupati memastikan insentif untuk seluruh kader PKK yang berjumlah 53 ribu orang. Insentif ini juga mencakup BPJS Ketenagakerjaan. Ia meminta kader yang belum memiliki rekening BJB segera membuatnya di tempat yang sudah disiapkan.

Baca Juga
Bupati Bandung Dadang Supriatna Berbagi Kebahagiaan di RSUD Otista pada Hari Raya Idul Adha

“Insentif untuk kader PKK akan kita salurkan melalui rekening BJB. Saya harap ibu-ibu segera membuat rekening supaya semuanya berjalan lancar,” jelas Bupati.

Selain itu, Bupati Dadang Supriatna menegaskan kembali peran penting PKK dalam membangun masyarakat. Menurutnya, kader PKK selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk membantu dan mendampingi warga yang membutuhkan.

“Saya pernah jadi kepala desa, saya paham betul betapa besar peran PKK. Ibu-ibu kader selalu hadir membantu warga yang kesulitan,” kenangnya.

Tidak hanya itu, Bupati mengajak seluruh kader PKK untuk mendukung program nasional dan daerah. Ia meminta kader PKK ikut mengawal program Presiden RI Prabowo Subianto, serta program unggulan Gubernur Jawa Barat dalam “Jabar Istimewa.”

“Saya tugaskan seluruh ASN Kabupaten Bandung untuk mendukung program ‘Jabar Nyaah Ka Indung’. Setiap ASN wajib memiliki minimal satu ibu asuh,” tegasnya.

Program “Jabar Nyaah Ka Indung” bertujuan meningkatkan kepedulian terhadap kaum ibu di Jawa Barat. Bupati berharap kader PKK turut aktif menjalankan program ini di lapangan.

“Kita ingin memastikan, seluruh ibu di Jawa Barat mendapatkan perhatian dan pendampingan. Saya yakin, dengan dukungan PKK, program ini akan berjalan sukses,” tandasnya.

Acara Halal Bihalal ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah daerah dengan kader PKK. Semangat kebersamaan yang terpancar sepanjang acara mencerminkan tekad kuat untuk terus membangun Kabupaten Bandung yang lebih baik.

Related posts

Leave a Comment

* By using this form you agree with the storage and handling of your data by this website.